Khasiat Buah Sirsak dan Daun Sirsak

CREAM GAMAT EMAS

Monday, August 27, 2012

Makanan penurun kolesterol tinggi

untuk menepati janji saya waktu saya posting artikel tentang "cara menurunkan kolesterol tinggi" bahwa akan akan saya sambung dengan makanan penurun kolesterol tinggi, selamat membaca.

cara pertama menurunkan kolesterol adalah dengan mengatur pola makan yang benar, kurangi jumlah kalori dari lemak di bawah 35% dari jumlah keseluruhan yang masuk, sebagai panduan berikut ini beberapa jenis makanan yang bisa menurunkan kadar kolesterol tinggi dalam darah:

#Kedelai
Kedelai kaya akan serat alami dan bisa di olah sebagai bahan makanan, agar tidak bosan anda bisa berkreasi mambuat berbagai jenis makanan berbahan dasar kedelai.

#Minyak zaitun
Minyak khas asal timur tengah ini banyak mengandung asam lemak tak jenuh tunggal yang bermanfaat untuk mengatur kadar kolesterol pada tingkat yang normal.

#Wortel
Lebih bagus jika anda memakan wortel yang masih mentah, karena kandungan seratnya melancarkan fungsi pencernaan dan menghambat pertumbuhan kolesterol jahat. menurut penelitian, makan wortel akan mampu menurunkan kadar kolesterol sebanyak 12%, oke juga untuk di coba.

#Buncis
Kandungan serat mudah larut yang ada pada buncis juga sangat baik untuk sistem pencernaan anda.

#Gandum
Seorang ahli nutrisi, collen piere, R.D ,mengatakan bahwa gandum juga bermanfaat sebagai penurun kolesterol yang cukup efektif karena gandum juga banyak mengandung serat alami.

Dari beberapa makanan penurunan kolesterol di atas ternyata hampir semua makanan tersebut mengandung serat, jadi kesimpulannya serat sangat penting dalam usaha menurunkan kadar kolesterol dalam darah. janji sudah saya penuhi sebagaimana telah saya sampaikan pada posting "cara menurunkan kolesterol" saya tunggu komentar anda....sampai jumpa pada posting saya selanjutnya. 16 agustus 2012.

No comments:

Post a Comment